stie-portnumbay.ac.id – Mahasiswa semester akhir STIE Port Numbay Jayapura dapat melakukan pengajuan Proposal dan Tugas Akhir melalui akun Siakad. Hal ini bertujuan agar daftar proposal dan tugas akhir mahasiswa dapat terekam dan tersimpan di akun dosen dan mahasiswa.
Berikut adalah panduan cara pengajuan Daftar Proposal dan Daftar Tugas Akhir melalui Siakad STIE Port Numbay :
Buka Siakad STIE Port Numbay pada link https://akademik.stie-portnumbay.ac.id/
Mahasiswa mengisi akun pengguna menggunakan NPM, dan kata sandi menggunakan tahun bulan tanggal lahir mahasiswa (contoh: 20010807).
Untuk mengisi Daftar Proposal Mahasiswa, pilih menu Tingkat Akhir, pilih Daftar Proposal, pilih tambah.
Selanjutnya, mahasiswa mengisi data dengan benar pada kolom yang tersedia dan pilih simpan
Sedangkan untuk mengisi Daftar Tugas Akhir Mahasiswa, pilih menu Tingkat Akhir, pilih Daftar tugas akhir, kemudian pilih tambah.
Selanjutnya, mahasiswa dapat melengkapi data dengan benar, kemudian pilih simpan.
Setelah klik simpan mahasiswa dapat menghubungi Admin Akademik Perguruan Tinggi untuk mengkonfirmasi Dosen Pembingbing di tugas akhir tersebut. Apabila Judul Tugas Akhir sudah diajukan dan sudah diisikan Dosen Pembimbing oleh Admin akademik, maka mahasiswa dapat melakukan Bimbingan Tugas Akhir.
Berikut Video panduan pengisian Daftar Proposal dan Daftar Tugar Akhir https://knowledge.sevima.com/pengajuan-proposal-dan-tugas-akhir-oleh-mahasiswa/